Monday, October 8, 2012

Pemkot Tegal Gelar Job Fair

 
Metrotvnews.com, Tegal: Pemerintah Kota Tegal, Jawa Tengah, akan menggelar bursa kerja atau job fair. Kegiatan tahunan itu untuk mengurangi angka pengangguran di Tegal yang mencapai 17.859 jiwa per 30 Juni 2012.

Kegiatan itu berlangsung pada 10 hingga 11 Februari 2012. Kegiatan digelar di Kompleks Gedung Pusat Promosi dan Informasi Bisnis (PPIB) di Jalan Kolonel Sugiono, Tegal.

"Pemkot Tegal menargetkan agar setiap kegiatan Job Fair dapat mengentaskan pengangguran sampai 2 ribu jiwa," ujar Wali Kota Ikmal Jaya di Tegal, Senin (8/10).

Menurutnya, setiap digelar job fair, beberapa perusahaan bisa menyerap sebanyak 2 hingga 3 ribu pencari kerja. Pada 2011, Job Fair menyerap 2.500 calon tenaga kerja.

Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tegal Sumito menyebutkan 42 perusahaan mengikuti Job Fair 2012.  Jumlah lowongan kerja yang disiapkan sebanyak 4 ribu. Lowongan terbanyak dibuka PT ASTRA Honda Motor yang mencapai 1.000  orang.

Job fair tersebut, menurut Sumito, terbuka untuk warga Kota Tegal dan sekitarnya.  Dalam job fair itu, para pencari kerja hanya diperbolehkan mengisi 1 hingga 2 lowongan kerja walaupun formulir yang disiapkan sebanyak 5 ribu lembar. (MI/RRN)

0 comments:

About This Blog

Memberikan Info Lowongan kerja yang di buka oleh seluruh perusahaan yang ada di indonesia. Informasi lowongan yang terupdate dan relevan.

Blog Archive

centralloker adalah situs lowongan kerja indonesia yang menyediakan informasi pekerjaan yang akurat dan terpercaya setiap hari
Copyright © 2012 Centralloker
eXTReMe Tracker

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP